Manfaat dari jahe ini sudah dikenal dan digunakan sejak dulu. Jahe digunakan sebagai obat untuk menenangkan perut yang kram dan juga dapat mengatasi demam dan flu. Tapi ternyata jahe juga menyimpan banyak manfaat lain, salah satunya bagi kecantikan. Bumbu dapur ini ternyata bisa membuat rambut menjadi lebih indah, mencerahkan kulit dan mengurangi selulit.
Manfaat Jahe Bagi Kecantikan
1. Mempercepat Dalam Pertumbuhan Rambut
Jahe dapat menigkatkan sirkulasi darah pada kulit kepala, dan menstimulasi pertumbuhan rambut. Kandungan yang terdapat pada jahe seperti asam lemak, vitamin dan mineral yang akan menguatkan rambut dari akar hingga ujung dan mencegah kerontokan.
2. Menghilangkan Ketombe
Jahe mengandung anti septic yang menjadikannya sebagai obat ampuh dalam melawan ketombe. Cara menggunakannya campurkan parutan jahe dengan minyak zaitun dan oleskan pada kulit kepala, pijat secara perlahan dan diamkan selama 10-20 menit. Lakukan cara ini 2x dalam seminggu untuk rambut akan terbebas dari ketombe.
3. Mengurangi Selulit
Selain dapat menghilangkan racun dan menyegarkan tubuh, ternyata jahe juga bisa untuk mengatasi selulit. Menggunakan scrub jahe dapat mengencangkan kulit dan stimulasi darah. Caranya campurkan ½ gelas gula, ¼ gelas minyak ziatun, 2 sdm parutan jahe dan perasan air lemon. Lalu gosokkan pada area kulit yang bermasalah.
4. Meremajakan Kulit
Mengkonsumsi jahe atau menggunakannya untuk penggunaan luar akan menberikan manfaat anti penuaan dini. Karena Jahe mengandung sekitar 45 properti anti oksida yang dapat mencegah kerusakan akibat radikal bebas dan melindungi kulit dalam melawan penuaan. Jahe juga bisa meratakan warna kulit dan memperbaiki keadaan kulit.
Buatlah masker jahe menggunakan parutan jahe, jus lemon dan madu dalam ukuran yang sama banyak. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 25 menit. Lalukan cara ini 2x dalam seminggu agar bisa menjadikan kulit tampak lebih cerah.
5. Menghilangkan Bekas Luka
Jahe juga bisa untuk menyamarkan bekas luka. Letakkan sepotong jahe pada area kulit yang mempunyai bekas luka, dan diamkan agar mongering. Lakukan cara ini 2x setiap hari. Anda bisa lihat perubahannya dalam beberapa bulan.