Budaya Budaya Jepang

Jepang merupakan negara yang sangat maju, dan Jepang terlihat hanya satu pulau tetapi Jepang sama seperti Indonesia yang memiliki banyak sekali pulau . Meskipun terbilang negara yang sangat maju Jepang tidak perna melupakan kebudayaannya  yang sudah turun menurun dari nenek moyang .

Kesenian Dan Kebudayaan Jepang :
Ini merupakan kesenian dan kebudayaan jepang yang akan saya rangkum untuk anda .

Pakaian adat Jepang :

Jepang memiliki pakaian adat bernama Kimono pasti dari kalian sudah tahu Kimono ini merupakan pakaian yang terkenal dari jepang bahkan di Indonesia pun sedang hits dengan pakaian yang satu ini . Biasanya Kimono di gunakan masyarakat Jepang untuk pakaian sehari hari . tetapi semakin berkembangnya jaman Kimono sekarang digunakan untuk acara khusus saja . Pada umumnya Kimono yang digunakan oleh perempuan memiliki motif yang berbeda beda dan banyak sekali aksesorisnya dan Kimono pada perempuan juga berbeda beda tergantung umurnya , sedangkan Kimono yang di gunakan pria selbih simple dan pada ummnya memiliki warna yang lebih gelap seperti biru tua, coklat tua dan hitam .

Kabuki

Kabuki merupakan seni teater yang berasal dari Jepang yang hampir sama dengan di Indonesia seperti wayang orang . Seni teater Kabuki lebih mencolok karena memiliki riasan yang sangat dramatis dan menggunakan pakaian yang mewah untuk menonjolakan sifat pada karakter yang diperankan .

Upacara Minum Teh

Upacara minum teh di Jepang atau juga di sebut dengan Chad upacara meminum teh ini dilakukan untuk mencermikan tuan rumah untuk mencakup kepribadian, agama . dan upacara minum teh ini juga ada tata dan caranya tidak semata mata  hanya sekedar meminum teh saja .

Tako

Tako dalam kesenian Jepang yaitu Kesenian layang layang yang sudah ada sejak periode Nara .
design design layangan di Jepang sangat muda di bedakan dari negara yang lain . sebab design layangan di Jepang memiliki Design yang amat sangat unik . tetapi masyarakat Jepang tidak selalu mamainkan layangan krna di anggap berbahaya karena tali layangan yang sangat berbahaya . dan dapat mengganggu kabel kabel listrik . tetapi budaya ini masi bisa kita jumpai di acara acara budaya khusus yang mau tidak mau harus di laksanakan .

Inilah beberapa kebudayaan Jepang yang bisa saya bagikan . Dan masi banyak yang lain lagi yang tidak  bisa saya sebutkan satu persatu jadi saya mohon maaf dan Terima kasih

Makanan Yang Sangat Terkenal DI Jepang

Tahukah anda negara Jepang atau yang di sebut dengan negri Sakura merupakan negara yang kental akan budaya . Selain terkenal akan kebudayaannya Jepang juga terkenal akan wisatanya .Inilah yang di incar para turis karena di Jepang memiliki banyak sekali tempat wisata yang sangat terkenal dan tentunya sangat indah . Selain itu jepang juga memiliki kuliner yang sangat terkenal loh . di Jepang juga kaya akan kuliner dan tentunya sangat cocok untuk lidah Indonesia . Saya akan merekomendasikan untuk anda makanan apa saja yang musti anda coba jika berkunjung ke Jepang . langsung kita mulai saja dari yang pertama .

1. Sushi

Sushi juga sangat populer di Indonesia, sebagian dari kalian pasti sudah perna mencoba Sushi di Indonesia . Di Jepang varian sushi juga sangat banyak tetapi yang paling terkenal yaitu Dragon roll, Salmon roll dan California roll

2. Sashimi

Sashimi merupakan makanan khas Jepang yang sangat popular . Sashimi merupakan irisan daging binatang laut berupa ikan atau gurita yang segar biasanya di sajikan mentah dan nikmati denan kecap asin dan campuran wasabi .

3. Dorayaki

Bagi kalian yang suka menonton flim Doraemon pasti tidak asing lagi dengan makanan ini . Yapp betul sekali ini adalah makanan kesukaan Doraemon . Mirip dengan adonan pancake yang membedakanya adalah Dorayaki biasanya memiliki isi kacang merah di dalamnya . Tetapi di Indonesia dimodifikasi dengan isian coklat dan keju .

4. Onigiri

Onigiri merupakan nasi kepal khas Jepang yang memiliki isi seperti Tuna, Salmon, Ayam dan Sapi Yakiniku . Biasanya Onigiri merupakan makanan pengganjal perut bagi rakyat jepang saat sebelum pergi ke tempat kerja . Terkadang Onigiri juga sering di bawa anak – anak untuk bekal saat pergi piknik.

5. Udon

Udon merupakan maknan khas Jepang dengan mie yang memiliki ukuran besar dan memiliki tekstur mie yang kenyal dengan kuah yang cukup nikmat dan segar , bakal membuat kita ketagihan .

6. Soba

Selain Udon, Soba juga merupakan mie yang cukup terkenal di Jepang . Berbeda dengan Udon yang memiliki ukuran yang besar Soba memiliki ukuran mie yang kecil dan terbuat dari gandum . tentunya rasanya pasti sangat enak .

Itulah beberapa maknan Jepang yang bisa saya rekomendasi untuk anda dan tentunya masi banyak lagi makanan khas Jepang yang sangat nikmat yang harus anda coba jika pergi ke Jepang . maaf jika ada salah kata dan Terima Kasih

Mengenal Lebih Jauh Tentang Sake Dari Jepang

Setelah sebelumnya terus menerus membahas soal makanan , kali ini maka akan di bahas tentang minuman tradisional khas dari negara Jepang  . seperti yang di ketahui bahwa di seluruh Negara di Dunia pasti ada minuman alkohol tidak terkecuali juga Negara Jepang .

Di Jepang minuman alkohol ini bernama Sake , Sake termasuk alkohol dari jepang yang berasal dari fermentasi beras atau nama lainnya biasa di sebut anggur beras . bahkan cara pembuatan alkohol ini tercatat dalam buku kuno yang berusia sekitar tahun 700 setelah masehi .

Sejak zaman dahulu , orang jepang telah membuat dan menikmati Sake sebagai bagian dari kebudaan jepang . karena sake adalah alkohol dari jepang yang benar-benar khas . tidak ada camput tangan dari bangsa lainnya . bangsa jepang berinovasi sendiri dalam meracik sake ini .

Cara pembuatan sake biasanya menggunakan beras dengan air murni dan Koji ( suatu mikroorganisme ). setelah di campur lalu di biarkan dalam beberapa hari agar bisa berfementasi .

Namun hal yang perlu dan sangat patut di ketahui adalah awal mula pembuatan sake ini sebelum adanya mikroorganisme Koji .

Pada awal mula pembuatan sake , orang jepang memanfaatkan air liur gadis perawan loh . ini karena jaman dahulu mikroorganisme koji masih belum di kenal banyak kegunaannya .

kuchikamizake inilah awal mula sake atau cikal bakal sake yang ada pada saat ini . sebelum orang jepang meminum sake , kuchikamizake  inilah yang sering di minum .

cara pembuatannya sama dengan cara pembuatan sake pada umumnya , jika sekarang beras di campurkan dengan air dan koji . maka kuchikamizake ini di campur dengan air liur gadis perawan .

pertama-tama gadis perawan jepang pada zaman dahulu akan memakan dan mengunyah nasi yang sudah matang sampai nasi tersebut halus dan lalu di keluarkan ke sebuah wadah sampai penuh . setelah penuh barulah ditutup dan di diamkan agar bisa berfementasi.

air liur diyakini memiliki enzim ataupun zat yang sama pada kandungan mikroorganisme koji .

bahkan cara pembuatan kuchikamizake ini sampai terdengar sampai seantero dunia pada zaman dahulu , jika di jepang mengunyah nasi untuk menjadi sake berbeda di negara lain seperti :
– . China mengunyah jawawut untuk menjadi xiaomi jiu ( arak jawawut ).
– . Meksiko mengunyah agave untuk menjadi pulque .
– . Amerika Latin mengunyah jagung untuk menjadi chicha dan yuca untuk dijadikan masato.
semua itu adalah minuman berakohol .

itulah beberapa hal mengenai sake jepang , semoga informasi ini menambah pengetahuan anda semua ya !

Hal Yang Perlu Di Ketahui Dari Tanaman Wasabi

Bagi pecinta makanan jepang / japanese food pasti sudah tidak heran dengan namanya wasabi . wasabi merupakan salah satu menu pendamping bersama shoyu atau kecap asin pada menu utama sashimi dan sushi .

Sebenarnya apa sih itu wasabi ?
Tentu bagi pecinta makanan jepang seperti sushi atau sashimi sudah tidak heran dengan wasabi ini namun bagi yang tidak tahu akan kami jelaskan disini.

Wasabi sebenarnya termasuk tanaman herbal dan masih berkeluarga dengan kol atau kubis. Wasabi merupakan tanaman asli dari jepang dan mempunyai nama latin Wasabia Japonica atau Eutrema japonica ini berasal dari batang wasabi.

Batang wasabi biasanya di parut dan diolah dengan lebih lanjut , sehingga menghasilkan menu pelengkap atau menu pendamping yang memiliki tekstur seperti pasta .Namun bukan hanya batang wasabi saja yang berguna untuk bahan makanan , bagian tangkai daun dan akar wasabi yang memiliki rasa yang kuat juga kerap diolah jadi bahan makanan loh .

Rasa pedas pada wasabi bukan seperti rasa pedas pada cabai , jika pedasnya cabai hanya membakar lidah berbeda dengan pedas wasabi ini memberikan rasa pedas yang menusuk hidung sampai kepala .

Adakah kandungan nutrisi pada tanaman wasabi ?
Wasabi mengandung Protein , karbohidrat , serat dan sedikit lemak .
bukan hanya itu , wasabi juga di yakini mengandung beberapa vitamin seperti vitamin K , Vitamin E , Vitamin D , Vitamin C , Vitamin B12 , Vitamin B6 , Vitamin A bisa di dapatkan pada tanaman wasabi ini .
wasabi juga mengandung mineral seperti Kalsium , zat besi , tembaga , magnesium , mangan , fosfor , kalium , selenium  serta seng yang beguna untuk kebutuhan harian tubuh .

Adakah Manfaat untuk kesehatan ?
Tentu saja ada loh , meskipun rasanya yang pedas wasabi ini sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh . seperti yang sudah di jelaskan sebelumnya sangat banyak kandungan yang ada pada tanaman wasabi ini . dengan banyaknya kandungan pasti ada manfaat untuk tubuh . seperti :

1 . Menurunkan resiko kanker
2 . Mengobati peradangan
3 . Menjaga kesehatan jantung
4 . Meringankan masalah pernapasan
5 . Mencegah Obesitas
6 . Menlancarkan sistem pencernaan
7 . Efek antibakteri

Itulah beberapa manfaat yang ada pada wasabi , bukan hanya sebagai bahan makanan wasabi ternyata bagus untuk tubuh . semoga informasi ini bermanfaat dan konsumsi wasabi setiap hari :V . salam kesehatan !

Liburan ke Jepang ? Jangan Lupa Cobain Buah Khas Dari Jepang !

Sebagai negara maju nomor satu di dunia dengan masyarakat yang memiliki etos kerja tinggi , disiplin dan pekerja keras . hal tersebutlah yang mendorong kemajuan negara Jepang dalam segala bidang terutama dalam membudidayakan buah-buahan. Petani di Jepang sangat berdikasi tinggi untuk membudidayakan buah-buahan .

Nah , jika sedang liburan ke jepang tidak ada salahnya untuk membeli dan mencoba buah-buahan khasnya . Buah-buahan khas Jepang tidak susah untuk di dapatkan kok , anda bisa mencarinya di pasar tradisional ataupun modern yang terdekat . jadi tidak perlu khawatir ya .

Pasti penasarakan apa saja buah khas dari jepang  ? berikut ini listnya :

1 . Hatsukoi no Kaori Ichigo


Hatsukoi no Kaori Ichigo bisa juga di sebut sebagai Stawberry Putih . Hatsukoi no Kaori Ichigo sendiri memiliki arti Aroma Cinta Pertama .

Berbeda dengan strawberry pada biasanya yang bewarna merah di Jepang strawberry putih ini sangat mudah di temukan , strawberry ini memiliki rasa yang sama seperti stawberry pada umumnya , namun ada juga strawberry putih yang memiliki rasa mirip nanas.

2 . Semangka Densuke


Berbeda dengan semangka pada umumnya , Semangka Densuke ini adalah semangka yang sangat langka di Jepang maupun di dunia . karena kelangkaan inilah yang membuat semangka ini memiliki harga jual yang tinggi .

Jika biasanya semangka bewarna Hijau muda , Hijau tua ataupun kekuningan berbeda dengan semangka Densuke ini , semangka Densuke ini bewarna Gelap namun tidak kehitaman . namun meskipun memiliki warna yang gelap semangka Densuke ini memiliki rasa yang lebih manis daripada semangka pada umumnya.

3 . Semangka Persegi


Nah loh , kok persegi ? karena bentuknya persegi makanya di namakan semangka persegi . jika biasanya semangka berbentuk bulat ataupun lonjong . Petani di jepang membuat inovasi dengan membentuk semangka bulat jadi persegi . sangat berbeda dari semangka pada umumnya kan ?
Jangan khawatir soal rasanya , semangka ini juga memiliki rasa yang manis loh.

Sebenarnya masih banyak lagi buah khas dari jepang , namun untuk kesempatan kali ini yang di bahas hanya Tiga dahulu ya . jangan lupa loh jika liburan ke jepang , tidak ada salahnya untuk mencoba Buah tadi .

Semoga informasi ini bermanfaat dan menambah referensi buah di Jepang ya !