Beberapa Hal Yang Harus Kalian Waspadai Ketika Bulan Puasa, Agar Tidak Boros

Sekarang kita sudah memasuki bulan suci ramadhan, dimana para umat muslim pastinya akan menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh, dimana di bulan yang penuh berkah ini seharusnya kita bisa lebih berhemat karena kita hanya mengeluarkan uang makan ketika berbuka puasa dan sahur saja.

Tapi banyak juga dari orang orang yang mengatakah bahwa bulan puasa ini menjadi bulan yang paling boros. banyak faktor yang dapat menyebabkan kalian menjadi boros di bulan puasa ini, nah dengan artikel ini akan memberitahukan kepada kalian hal hal apa saja yang harus kalian waspadai agar tidak boros, simak sampai habis ya.

1. Banyak sekali acara buka bersama

Pastinya kegiatan ini sudah tidak dapat kalian hindari, Beberapa teman atau kalian akan membuat acara berbuka puasa bersama, mulai dari teman SD, SMP, SMA, Kuliah, Kerja, dan juga keluarga kalian pastinya akan ada acara buka bersama.

Nah hal itu lah yang membuat kalian menjadi boros karena harus mengeluarkan uang lebih dalam acara tersebut.

2. Pengeluaran pulsa dan uang transportasi

Untuk kalian yang membuat acara buka puasa bersama pastinya kalian akan menghubungi banyak orang sehingga membuat kalian membutuhkan banyak pulsa dan kuota untuk menghubungi mereka, belum lagi ditambah dengan biaya ongkos transportasi ke acara tersebut.

3. Semua wajib serba baru

Ketika berbuka puasa pastinya kita akan bertemu dengan teman teman yang mungkin sudah jarang kalian temui, dengan begitu dalam diri anda muncul rasa gengsi dimana barang barang yang kalian pakai harus serba baru, dengan begitu anda menjadi tidak merasa malu ataupun gengsi, hal ini lah yang membuat uang kalian semakin habis karena membeli barang baru untuk gengsi anda.

4. Akibat Inflasi

Salah satu faktor yang harus kita perhatikan juga adalah inflasi, karena pasokan barang yang menipis dan permintaan pembeli semakin banyak hal ini akan menyebabkan kenaikan harga barang barang menjelang bulan ramadhan.

Nah itu dia beberapa hal yang harus kalian waspadai selama bulan ramadhan agar kalian tidak menjadi boros, semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian ya.